16 Blocks

9/26/2006 12:57:00 AM / /

Udah agak lama aku nonton film ini. Lagi-lagi aku merasa beruntung menemukan dvd bajakan yang berkualitas. Abisnya, disini susah bgt kalo mo liat film original. Mo beli mahal, mo nyewa susah. Terpaksa mbajak deh... Hehe..
Back to the movie...
16 Blocks dibintangi oleh Bruce Willis sebagai Jack Mosley, Detektif NYPD yang udah cukup senior dan merasa muak dengan pekerjaannya. Dia udah merasa harus mengakhiri karirnya di kepolisian. Until the day comes...
Dia ditugasin buat jemput saksi (Eddie Bunker, diperankan dengan sangat baik oleh Mos Def) dan mengantarnya untuk bersaksi di pengadilan. Dengan setengah hati, dia menjemput saksi itu di Rumah Perlindungan Saksi dan mengantarnya. Tetapi, di tengah perjalanan, muncul kelompok yang mencoba membunuh saksi tersebut. Mereka berhasil meloloskan diri dengan bersembunyi di sebuah bar. Setelah itu datanglah bantuan dari rekan-rekan Jack. Ternyata, terungkap bahwa Eddie akan bersaksi atas kejahatan yang dilakukan oleh Shue, rekan Jack di kepolisian. Lalu komplotan detektif korup ini membuat skenario, menembak mati si saksi, dengan membuatnya seolah terjadi baku tembak. Jack tampak terdiam melihat rekan-rekannya akan mengeksekusi Eddie. Tapi di detik terakhir, Jack menembakkan senapan ke kaki Shue, dan melindungi Eddie.
Terjadilah kejar-kejaran antar komplotan polisi jahat, melawan Jack dan Eddie yang berlari menuju pengadilan. Ending film ini pun cukup bagus, dengan kebahagiaan bagi Jack dan Eddie.
Karakter Jack Mosley yang terlihat bosan, murung dan pesimis, sangat pas berpadu dengan karakter si saksi Eddie Bunker, seorang negro yang cerewet, selalu optimis dan punya impian besar.
Nilai buat film ini.... 8,5

So, kalo liat DVD-nya di emperan atau dipajang di rental, grab it.!! :)

Labels:

0 comments:

Post a Comment