melebur

5/27/2008 09:40:00 PM / /

ada orang2 yg tercerahkan dan dibekali dengan kemampuan untuk menyampaikan
bagi mereka ada dua kemungkinan
populer dan dipuja
atau dikutuk masyarakat banyak dengan label sosial kafir
tergantung dizaman kapan mereka hidup

ada orang2 yg tercerahkan yang tidak dibekali kemampuan untuk menyampaikan
mereka hidup didalam dunianya sendiri
kemungkinan menjadi orang aneh yg bahagia dengan keanehannya. the fool on the hill - kata the beatles
atau menjadi pribadi cerah yang tersenyum tanpa bisa digapai
tergantung dizaman kapan mereka hidup

dan pencerahan datang kepada kita dlm gelombang diskrit
seperti malam kemarin disebuah warung kopi
di pinggir sungai besar yang terpantul cahaya lampu jembatan
sewaktu mengikuti pembicaraan seru
ak melihat seseorang duduk sendiri di tengah keramaian warung kopi
mengutak-utik hape sambil menghembuskan asap rokok
sesekali menyeruput kopi-sanger nya

kemudian, asap rokok yg terhembus dari hidungnya kulihat melambat
begitu juga ramai pembicaraan m e n j a d i.... m e l a m b a t....
denting gelas dan sendok
gorengan roti canai....
silir angin di belakang...
s..e..m..u..a.....m..e..l..a..m..b..a..t.....
lalu melebur bergerak dlm kesatuan...
inderaku mencerap, tp tidak ada yg tak beraturan...
sebuah gerak yang didalamnya tertuang kepasrahan dan ucap syukur...

lalu semua kembali seperti biasa
pikiran bergerak cepat, tawa berderai di meja...
terima kasih atas hadiah dari Mu, sebuah cerapan atas kekinian

1tahun yg lalu saya masih di jakarta
suren di rumah pakdhe/budhe yg penuh kehangatan
kini saya di chek yukee yang berdiri sejak 1999.
dan entah berapa banyak lagi waktu yg saya miliki...


isn't life beautiful my dear friends ?

Labels:

0 comments:

Post a Comment