Apakah ini-itu Cinta????

12/21/2006 08:17:00 PM / /

Sungguh diri ini telusuri

langkah tapakkaki tapak demi tapak

Untuk menemukan Cinta untuk

menemukan Sumber dari segal Cinta

dalam tapakkaki yang mulai nanar

bengkak karena luka Cinta.

Tertelusuri dalam tulisan demi tulisan

apakah ini makna cinta

apakah dengan inikah harus mencinta.

Kata dokter-dokter atau sok jadi dokter...

akupun tak tahu...ini tip2 yang terangkum..

  1. Mencintailah dengan tulus, "Berikan cinta yang tanpa syarat", jadi jangan pernah memberikan cinta dengan mengharapkan sesuatu harus dilakukan, ditunjukan atau diberikan oleh orang yang kita cintai, dan jika dia memberikan. Menunjukkan, melakukan sesuatu untuk anda maka hargailah dengan penerimaan yang setulus-tulusnya "tulus dalam penerimaan dan murah hati dalam memberi penghargaan"
  2. Berusahalah lebih keras untuk benar-benar memahaminya "Cobalah untuk benar-benar mengerti akan dirinya", mendengarkan dengan empatik yang berarti keterlibatan perasaan apa dibelakang pembicaraan pasangan anda cobalah untuk anda pahami, jadilah terbuka, berusahalah dalam lingkaran pengaruh anda sendiri, berprinsip dari dalam keluar, dan jangan berpusat pada pasangan anda, karena jika hal ini terjadi maka response anda akan sangat rentan terhadap perilaku pasangan anda( anda akan mudah terbawa suasana atau kondisi perasaan). Berpusatlah pada prinsip-prinsip yang anda yakini benar.
  3. Berikanlah kepercayaan yang tulus padanya, dengan terlebih dahulu mengubah paradigma/perspektif anda tentang dirinya "berpikirlah bahwa dirinya memang orang yang patut diberi kepercayaan". Biarlah dia berpikir dengan pikirannya sendiri, berkembang dengan caranya sendiri 'tanpa ikatan', anda hanya tinggal meneguhkannya, menghargainya, menghormatinya, berikanlah yang terbaik dari anda dengan berparadigma bahwa tidak ada yang akan hilang dan berkurang dari anda, karena anda tidak memberikan cangkir diri anda, namun anda memberikan isi cangkir anda yang penuh cinta, kasih sayang, rasa hormat.
  4. Buatlah dia merasa penting –dan lakukan itu dengan penuh ketulusan, yakinkan bahwa hubungan yang terjalin dengannya adalah suatu hubungan yang sangat berharga dan yang penting dalam hidup anda.
  5. Susunlah komitment bersama dan memenuhi komitment-komitmen tersebut, atau dengan kata lain susunlah pernyataan misi bersama antara anda dan pasangan anda, sampaikanlah harapan2 anda dengan cara yang baik(walau ini butuh keberanian yang besar) dan cobalah fahami harapan2 pasangan anda(berdasar pada prinsip 2).
  6. Memperlihatkan integitas pribadi "menyesuikan realitas dengan kata-kata kita" dengan memenuhi janji dan harapan. Kunci integritas –khususnya menguji kesabaran dan humor dari banyak orang, rasa aman dalam diri yang teguh, sehingga mampu memilih response yang sesuai dengan prinsip dari ruang antara stimulus dan response.
  7. Melakukan hal-hal sepele, lakukan kebaikan dan sopan santun yang kecil-kecilan terhadap orang yang anda sayangi. Prinsipnya "orang sangat lembut, sangat peka di dalam", misalnya dengan memasangkan penghangat pada pasangan anda seperti jaket ketika suhu dingin, menyelimutinya, memposisikan dirinya dalam posisi yang lebih aman ketika berjalan "hal ini menunjukkan perlindungan anda padanya" dari kesemua ingatlah.. lakukankan dengan prinsip karakter yang tulus, jadi bukan bersifat manipulatif
  8. Meminta maaf dengan tulus ketika anda membuat penarikan dari rekening bank emosi "ketika anda berbuat salah", seperti ungkapan "jika anda akan membungkuk maka membungkuklah dengan rendah-rendah"
  9. "Aku merasa lebih puas dan damai dengan diriku sendiri dibanding dengan yang sudah aku rasakan selama ini... Aku perlu belajar untuk membuka hatiku dan memberikan cinta tanpa menuntut apapun sebagai balasannya"
  10. "Dinamika yang dibutuhkan untuk melangsungkan hubungan : Pasrahkan cinta anda , itu saja." "Kebahagian kita tergantung pada usaha kita untuk Memberikan cinta. Ini tidak tentang apa yang masuk kedalam, ini adalah tentang apa yang mengalir keluar."

Labels:

2 comments:

Anonymous on Friday, December 22, 2006 1:23:00 AM

duh..lagi2 soal cinta ^_^

topik yang tak ada habisnya

terbekatilah orang2 yang :
- akan jatuh cinta
- sedang jatuh cinta
- sedang menjalani cinta
- sedang mencari cinta
- ....................

atau aku yang sedang kehilangan maknanya hehe
ah pusying dey :p

Comment by ardi rakai on Monday, January 01, 2007 5:46:00 AM

hi..hi..

Post a Comment